Kaji Edan

Refleksi Onny Hendro

Wednesday, June 14, 2006

Pertanyaan wisudawan baru tentang 'wiraswasta' (2)

Apa sebenarnya kelebihan mengambil jalur wiraswasta di banding mencari kerja?

Semakin cepat mengambil jalur wiraswasta, semakin cepat pula kita akan mengetahui kemampuan serta potensi yang ada pada diri kita serta tetap terus mengasah otak untuk selalu mencari ‘jalur rejeki’...

Hal di atas itu saya rasa lebih bermanfaat dari pada:
a. Ke Gramedia mencari buku panduan ‘Cara-cara membuat Surat Lamaran Kerja’
b. Beli Koran untuk ngelihat kolom Lowongan Pekerjaan.
c. Mengetik puluhan surat lamaran kerja
d. Photocopy puluhan lembar ijasah SD hingga Sarjana
e. Bolak-balik Ke kantor Polisi mencari SKKB
f. Masih minta duit ke ortu untuk ongkos ngirim atau nganterin surat lamaran
g. Minta duit lagi untuk ikutan test di Jakarta atau manapun
h. Membuang waktu berminggu-minggu untuk menunggu surat jawaban yang pasti isinya “Mohon maaf..bla..bla..bla..” yang intinya TIDAK DITERIMA.

Kelebihan-kelebihan lain jalur Wiraswasta (sekali lagi ini juga menurut saya):
1. Tidak akan pernah dipusingkan dengan yang namanya birokrasi di dunia pekerjaan kita karena kitalah yang akan menciptakan si’Birokrasi’ itu, bayangkan jika menjadi pegawai baru.. kayak Opspek bok..
2. Dapat lebih mengatur waktu, rejeki, lokasi kerja dari pada menjadi pegawai.
3. Lebih bisa menjadikan hidup ini ‘penuh warna’, sebab tidak terjebak rutinitas seperti halnya Pegawai.
4. Dan yang lebih serem… “kita bisa punya pegawai..”
(masih BERSAMBUNG)

diolah dari tanya jawab dengan majalah Alumni Universitas Gadjah Mada